Thursday, June 7, 2012

Imajinasi





"Tanda kecerdasan sejati bukanlah pngetahuan,tapi imajinasi" ,Einstein.


Ungkapan yang bagus dari seorang einstein. YA, dan saya setuju dengan itu. Dari imajinasi kita berusaha mewujudkannya dan dari usaha itu kita akan mendapatkan pengetahuan-pengetahuan baru. 
Kalo mendengar kata "imajinasi", saya langsung teringat dengan kartun spongebob . Kenapa spongebob ? karena ada di salah satu chapter pada kartun tersebut yang menjelaskan betapa indahnya imajinasi. Chapter tersebut adalah saat spongebob bermain dengan imajinasinya di dalam sebuah kardus dan dengan bermodal selembar kertas yang kecil. *seukuran kertas contekan* heheee.... Dari sepotong kertas itum dia sangat terlihat bahagia, dia dapat menciptakan apapun dan dapat menjadi siapapun yang dia mau. Sampai-sampai temannya, squidward, terganggu karena imajinasi spongebob yang begitu hebat dan berisik. Saat squidward keluar rumahnya, ternyata dia hanya menemukan spongebob di dalem kardus dengan sepotong kertas tadi. Squidward pun marah dan menganggap spongebob gila ! Tapi, ternyat  si squidward gak tahan melihat spongebob yang begitu terlihat dengan asyiknya bermain dengan sepotong kertas tersebut sampai akhirnnya si squidward minta tukeran sepotong kertas tersebut dengan segala barang miiliknya. Tapi spongebob gak mau , sampai akhirnya squidward memberikan baju yang melekat dibadannya untuk ditukar dengan sepotong kertas.
Pusaka akan menjadi pusaka ditangan orang yang ahlinya. Sepotong kertas gak ada gunanya ditangan squidward yang tak punya imajinasi. Sepotong kertas hanya memperlihatkan kebodohan squidward dan dia terlihat seperti orang gila.


Ya, itulah hanya sekilas intermezzo tentang imajinasi. Imajinasi menjadi sangat penting bagi kita. Imajinasi juga mejadi suatu hal yang sangat berguna di otak orang yang tepat. Tidak semua orang bisa berimajinasi dan membuat imajinasi yang begitu indah. 


Saat tak ada suatu hal yang membuat anda bahagia, maka ber-imajinasilah ! Ciptakan suasana yang kau inginkan dalam imajinasimu, alam yang tak bisa orang lain sentuh, Itu alam pribadimu. Tapi, buatlah batasan-batasan pada imajinasimu, jangan sampai terlena dan larut dalam imajinasi.


Itulah sekilas imajinasi yang bisa saya paparkan, bagaimana dengan kau?


Description: Mamang Ojan Rating: 4.5

5 comments:

  1. saya juga nonton spongebob episode yang ini, lebih dari sekali malah.

    ReplyDelete
  2. wah saya pernah nonton sob..tp cm satu kali..?? jd kurang begitu paham dengan cerita nya..?? tp dari postingan ini saya bisa mrngambil positif nya sob..?? makasih nih dah share..??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasih juga sob udah baca semoga manfaat :)

      Delete
  3. datang kembali sob..? sambil nunguin postingan baru sobat..?? hehehe

    ReplyDelete
  4. wehehehee.... lagi bingung sob mau nulis apa.
    Mungkin ada ide ?

    ReplyDelete

Silahkan komen .......